8 cara mudah belajar/menguasai bahasa Inggris

Adakah cara mudah mempelajari atau menguasai bahasa Inggris? Pasti ada karena banyak orang bisa karena tahu caranya. Terutama yang awalnya sudah menyukainya, selanjutnya tinggal melakukan tahapan-tahapan yang diperlukan agar sampai pada satu tingkat kesuksesan tertentu.

Cara-cara berikut bisa Anda lakukan dalam hal mempermudah mempelajari bahasa Inggris

1.Bangun suatu keyakinan bahwa kelak Anda bisa berbahasa Inggris dengan lancar. Buat sebuah mimpi, fantasi, khayalan, atau kalau perlu skets/storyboard, skenario yang pada hakekatnya dia bergerak menuju sebuah realita

2.Ciptakan kreatifitas
Ketika mimpi sudah diciptakan tinggal meniti jalan dengan kreatifitas yang bertarget. Artinya Anda tidak akan menyia-nyiakan waktu untuk mencapai target yang mengacu pada mimpi Anda. Kreatifitas yang bisa Anda lakukan yaitu simulasi, akting atau ngomong sendiri selama tidak ada yang melihat atau suarakan itu dalam hati

3. Buang, kesampingan mitos-mitos yang menghambat perjalanan Anda menuju sukses, diantara mitos-mitos itu: tanpa grammar Anda tidak akan bisa berbahasa Inggris dengan baik. Tentang itu baca selengkapnya disini. Itu betul, grammar, structure, rumusan adalah hal-hal pendukung keberhasilan bahasa Inggris. INGAT, pendukung, bukan prioritas, pusatkan fokus Anda aplikasi berbahasa (usage of language) bukan perangkat berbahasa (use of language) karena dalam realita inilah yang Anda pakai

4. Teknis pembelajaran bertarget
Setelah Anda lakukan poin satu sampai tiga di atas, buat sebuah skema atau silabus bagi Anda sendiri, sesuatu yang terencana, belajarlah unit per unit sesuai kebutuhan Anda, tidak perlu dari dasar kalau Anda sudah menguasai bahasa Inggris dasar. Misalnya unit 1 tentang How to get somewhere unit 2 how to make a hotel reservation dsb

5. Berlatihlah, baik dengan atau tanpa guru
Sekarang setelah tahu Anda mau kemana, tinggal mempraktekkannya. Jika Anda perlu pembimbing carilah guru yang lincah yang bisa merealisasikan mimpi Anda untuk bisa bicara bukan guru yang membuat Anda kian stres karena mengupas grammar bab demi bab dan rewel pada kesalahan-kesalahan kecil. Jika ingin belajar otodidak carilah materi-materi yang Anda perlukan di Internet yang kaya akan informasi

6. Review dan lakukan drilling pratice
Kesalahan klasik para pembelajar bahasa Inggris adalah ingin cepat bisa tapi malas mengulang. Dari setiap bab demi bab yang Anda pelajari perlu review sebelum memulai bab baru dan lakukan drilling practice. Drilling practice adalah Anda menyuarakan suatu kata, kalimat, ungkapan secara berulang-ulang dengan intonasi dan artikulasi yang benar seperti apa yang diucapkan native speaker

7. Sediakan materi pendukung sendiri seperti CD, VCD, atau rekam suara sendiri dan ulang lagi jika Anda belum merasa mantap. Pada poin 7 ini sebenarnya Anda sudah berada di tahap BISA, tinggal menjaga konsistensi. Dari level beginner, intermediate sampai Advanced, semuanya bisa dicapai dengan keseriusan yang Anda lakukan

8. Hafalkan vocabulary
Daripada dipusingkan dengan rumus S+P+O+K seperti matematika atau rumitnya Tenses lebih Anda hafalkan vocabulary. Lebih jauh tentang ini lihat di sini Caranya, tidak perlu banyak dan harus sesuai dengan target yang Anda pelajari. Sebaiknya Anda hafalkan vocabulary sambil simulasi, karena saat itu pasti tiba-tiba muncul kata-kata yang Anda tak tahu. Ini adalah situasi riil, Anda cepat bisa karena pengulangan-pengulangan yang Anda lakukan

Demikian 8 cara mudah belajar/menguasai bahasa Inggris, semoga berguna.

Butuh speaking partner untuk membuat Anda cepat bisa berbahasa Inggris dengan lancar? Klik di sini Ingin uji coba belajar bahasa Inggris melalui Skype klik di sini.

Komentar

  1. maksih tipsnya sangat bermanfaat sekali,,,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Trimakasih komennya juragan. Oh ya, baru ingat, setelah saya cek, saya lupa buat link referensi point artikel ini. Yup sudah dibuat, selamat berkreatifitas, selamat belajar

      Hapus
  2. Ada lagi yang lebih mudah dari ini ga gan?

    BalasHapus
  3. Yang lebih mahal banyak, yang paling bagus ya cuma .... Yaelah, kok malah kayak iklan ... Coba yang realistis, dia akan jadi mudah asal kita menyuikainya dulu.

    BalasHapus
  4. richian lesnussa4 Mei 2013 pukul 21.23

    sya tidak perna mencoba dengan cara seperti ini, tapi saya akan mencobanya sekarang. makasi banyak yah.

    BalasHapus
  5. Beberapa cara di atas sudah dicoba, tapi mungkin tidak mencapai target, sehingga sampai saat ini saya masih susah. Apalagi listening, saya paling malas mendengar lagu/conversation dalam English, enggak nikmat. he..he..

    Akhirnya saya ambil kamus, dan tiap hari menulis artikel untuk blog. Apakah langkah saya ini akan berhasil? Belum tahu, karena sebelum kenal blog juga saya sudah setiap hari belajar menulis dalam bahasa Inggris (kecuali kalau ada gangguan yang penting), tapi hasilnya kurang memuaskan. Memang dibandingkan beberapa teman-teman, kadang-kadang saya unggul juga. he..he..

    BalasHapus
  6. Terimakasih sob udah berbagi tips-tipsnya cara mudah belajar bahasa ingrisnya. sangat membantu nih

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belajar Bahasa Inggris Dengan Blackberry, Kenapa Tidak?

Yuk Berlatih Bahasa Inggris Lewat Telepon

Kursus Bahasa Inggris Gratis

Cara Cepat Bisa Bahasa Inggris - Tonton Video Berikut!